Jurnal Skejomega, Kedungrejo. Senin, 23 Juni 2025 — Proses pendaftaran dan seleksi Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) tingkat SMP tahun ajaran 2025/2026 segera memasuki tahap akhir. Besok, Selasa 24 Juni 2025, merupakan hari terakhir pelaksanaan seleksi SPMB, yang dilakukan secara online melalui laman resmi [https://spmbsmp-jombangkab.com]
Sejak masa pendataan dibuka pada 12 Mei lalu, seluruh siswa kelas VI SDN Kedungrejo telah mengikuti alur tahapan mulai dari cetak PIN, simulasi, hingga seleksi. Namun, mendekati batas akhir, suasana di kalangan wali murid makin terasa tegang. Banyak yang merasa waswas melihat grafik hasil seleksi sementara yang terus berubah-ubah setiap harinya.
Salah satu orang tua siswa SDN Kedungrejo, mengaku hampir setiap saat memantau grafik seleksi demi memastikan posisi anaknya tetap aman.
"Anak saya ikut jalur prestasi. Kemarin masih masuk kuota, tapi hari ini tiba-tiba turun. Rasanya was-was sekali, kami hanya bisa terus berdoa dan memantau sampai besok," ujarnya dengan raut cemas.
Tahun ini, beberapa siswa SDN Kedungrejo mendaftar ke berbagai SMP negeri favorit di Jombang, termasuk SMPN 1 Tembelang dan SMPN 2 Megaluh,yang terbagi dalam jalur domisili, prestasi, afirmasi, dan mutasi. Para calon peserta didik diminta teliti dalam memilih jalur sesuai kondisi, serta memastikan semua dokumen pendukung telah sesuai juknis.
Pihak sekolah melalui wali kelas dan operator juga terus memberikan pendampingan. Mulai dari bimbingan teknis pengisian data, hingga simulasi aplikasi.
“Kami berusaha mendampingi semaksimal mungkin agar semua siswa bisa mengikuti proses SPMB dengan lancar. Namun karena sistem ini real-time, dinamika posisi bisa berubah kapan saja,” jelas Danang Sulistiono, wali kelas 6 SDN Kedungrejo.
Setelah seleksi ditutup pada 24 Juni besok, pengumuman hasil seleksi sementara akan diumumkan secara online pada 25 Juni 2025, dan akan dilanjutkan dengan proses daftar ulang bagi siswa yang diterima, pada tanggal 26–28 Juni 2025.
Kepada seluruh orang tua dan siswa, diimbau untuk terus mengikuti informasi resmi dan tidak mempercayai kabar yang belum terverifikasi. Semoga seluruh siswa SDN Kedungrejo mendapatkan sekolah lanjutan sesuai harapan dan menjadi generasi hebat yang membanggakan.(Red)
0 Komentar